Jakarta, 28 Oktober 2024-VNNMedia- Film “Venom: The Last Dance” yang baru saja dirilis gagal memenuhi ekspektasi di box office
Dilansir dari Variety, meskipun berhasil menduduki puncak tangga film terlaris di Amerika Utara dengan perolehan $51 juta, angka ini jauh di bawah proyeksi awal sebesar $65 juta
Penjualan tiket yang kurang memuaskan ini membuat “Venom 3” menjadi film dengan pendapatan pembukaan terendah di antara ketiga film dalam seri Venom, dimana “Venom” (2018) pendapatan pembukaan 80 juta dollar, sementara “Venom: Let There Be Carnage” (2021) pembukaannya mampu meraih 90 juta dollar
Meski perolehan di Amerika tidak sesuai harapan, namun “Venom: The Last Dance” mendapat sambutan hangat di pasar internasional karena berhasil meraup pendapatan 124 juta dollar
Dengan biaya produksi mencapai 120 juta dollar belum termasuk biaya pemasaran, Venom 3 ini menjadi film dengan anggaran di bawah film superhero lainnya, seperti “Deadpool & Wolverine” dan “Joker: Folie a Deux” yang masing-masing menghabiskan biaya produksi lebih dari 200 juta dollar
Menurut kritikus film, Jeff Bock, mengatakan bahwa terjadi penurunan konten pada Venom seri tiga tersebut, dan penonton bisa tahu hanya dari trailer film itu
“Penggemar superhero menginginkan taruhan yang lebih tinggi pada setiap episode berikutnya dan hal itu tidak terjadi pada “Venom: The Last Dance”
Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News