Trent Alexander-Arnold Marah Karena Diganti, Ini Penjelasan Arne Slot

Liverpool – 26 Agustus 2024 – VNNMedia – Pelatih Liverpool Arne Slot menjelaskan alasan di balik keputusannya mengganti Trent Alexander-Arnold saat bentrok melawan Brentford, Minggu 25 Agustus 2024.

Ini menyusul kemarahan bek sayap kanan Liverpool karena diganti di tengah pertandingan berlangsung.

Liverpool meneruskan tren positif setelah menang 2-0 atas Brentford di pekan kedua Premier League. Dalam laga itu, Alexander-Arnold jadi starter dengan tugas menjaga pos bek kanan.

Namun, setelah The Reds unggul 2-0, Slot menarik keluar pemain 25 tahun itu dengan Conor Bradley. Tampaknya Alexander-Arnold tak senang dengan keputusan sang pelatih. Arne Slot pun membenarkan kejadian itu.

“Dia terlihat tidak senang diganti, saya memahami. Semua pemain ingin tampil 90 menit tapi saya tidak berpikir bahwa pemain yang berada di bangku cadangan sejak awal pertandingan akan senang dengan pilihan itu,” ujar Slot dikutip dari The Independent

Slot memiliki alasan kuat terkait keputusannya itu. Menurutnya, aspek kebugaran jadi landasan di balik keputusannya merotasi karena Ia menganggap jam terbang Alexander-Arnold terlalu tinggi terutama di level internasional bersama timnas Inggris. “Trent kembali dari tim nasional sejak awal turnamen dan dia lebih banyak bermain daripada absen, kemudian mengambil libur beberapa pekan dan kembali. Ini baru pertandingan ketiga,” ujar Slot.

“Kami musti menjaganya karena kami membutuhkannya di sepanjang musim dan tidak hanya dua laga awal. Hal baik bagi saya adalah saya punya pelapis yang bagus seperti Conor. Itu artinya kami menjaga Trent meski dia bermain dengan baik,” pungkasnya.

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News