
Las Vegas, 06 April 2025-VNN Media- Melalui ajang CinemaCon yang berlangsung di Las Vegas, Paramount Poictures menayangkan perdana cuplikan film “Mission Imposible: The Final Reckoning”
Dalam cuplikan tersebut terlihat Ethan Hunt yang diperankan Tom Cruise, bergelantungan di sayap biplan yang terbang secara terbalik. Adegan yang lain nampak dirinya melompat dari dek ke kapal laut
Menurut kabar yang beredar,”The Final Reckoning” akan menjadi penutup serial mata-mata Mission Imposible era Tom Cruise
Film ini awalnya dikenal sebagai “Mission Impossible: Dead Reckoning Part Two” sebelum akhirnya judulnya dipersingkat menjadi “The Final Reckoning”. Jadi bisa dipastikan bahwa film ini akan menjadi lanjutan kisah petualangan Ethan Hunt yang dimuali dari “Dead Reckoning”
“The Final Reckoning” awalnya dijadwalkan tayang pada 28 Juni 2024, namun Paramount Pictures memutuskan untuk menunda perilisannya menjadi tanggal 23 Mei 2025
Alasan penundaan adalah karena adanya aksi mogok yang dilakukan oleh para penulis dan aktor Hollywood yang menyebabkan terhentinya sementara proses produksi film, termasuk “The Final Reckoning”
Christopher McQuarrie bertindak sebagai sutradara sekaligus penulis naskah dalam film ini. Dirinya juga merupakan sutradara untuk beberapa film Mission Impossible sebelumnya “Rogue Nation”, “Fallout”, “Dead Reckoning”
Film aksi ini juga akan menampilkan akting dari Simon Peg, Ving Rhames, Hayley Atwell, Vanessa Kirby, Hannah Waddingham dan masih banyak lagi
sumber: Variety
Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News