Singapura Luncurkan Bantuan Keuangan Sementara untuk Pengangguran Mulai Hari Ini

Singapura, 15 April 2025-VNNMedia- Warga Singapura yang kehilangan pekerjaan kini dapat mengajukan permohonan skema bantuan keuangan sementara yang diluncurkan mulai hari ini, Selasa (15/4). Skema bernama ‘SkillsFuture Jobseeker Support’ ini bertujuan untuk meringankan beban finansial pekerja rendah dan menengah yang sedang mencari pekerjaan

Bantuan yang diberikan dibatasi hingga maksimum S$6.000 (sekitar US$4.500) selama enam bulan. Penerima manfaat diwajibkan untuk aktif dalam pencarian kerja setiap bulannya dan mengumpulkan sejumlah poin minimum melalui berbagai aktivitas yang ditentukan agar tetap memenuhi syarat untuk menerima pembayaran

Skema ini pertama kali diumumkan oleh Perdana Menteri Lawrence Wong dalam pidato Rapat Umum Hari Nasional 2024. Asisten Kepala Eksekutif Careers Connect Group di WSG, Ibu Lynn Ng, menyatakan harapannya bahwa bantuan keuangan ini dapat memberikan keringanan bagi para pencari kerja, terutama selama masa transisi mencari pekerjaan baru

Untuk memenuhi persyaratan, pencari kerja harus memiliki riwayat kerja minimal enam bulan dalam 12 bulan terakhir sebelum mengajukan permohonan. Namun, karena keringanan satu kali, pelamar yang mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK) secara tidak sukarela pada atau setelah 1 April 2024 dan tidak memenuhi kriteria tersebut masih dapat mengajukan permohonan hingga 15 Juni

Workforce Singapore (WSG) mencatat ada 13 jenis aktivitas pencarian kerja yang dapat diikuti, termasuk wawancara kerja, bimbingan karir, pendaftaran ke agen tenaga kerja, dan berjejaring dengan industri profesional. Sistem berbasis poin ini dirancang untuk mendorong pencari kerja agar proaktif dan memperkuat keterampilan mereka dalam mencari pekerjaan

Menteri Tenaga Kerja Tan See Leng sebelumnya memperkirakan sekitar 60 ribu warga Singapura akan memenuhi syarat untuk skema ini setiap tahunnya. Pemerintah telah mengalokasikan lebih dari S$200 juta per tahun untuk mengakomodasi program ini

Kriteria kelayakan lainnya meliputi usia minimal 21 tahun, penghasilan rata-rata sebelumnya tidak lebih dari S$5.000 per bulan, menganggur karena alasan tidak sukarela (seperti PHK atau penutupan perusahaan), tinggal di properti dengan nilai tahunan S$31.000 atau kurang, dan tidak pernah menerima bantuan dari skema serupa dalam tiga tahun terakhir serta telah menganggur minimal satu bulan sebelum menerima pembayaran

Skema ini berencana akan mencakup untuk Penduduk Tetap (Permanent Resident) berusia 21 tahun ke atas mulai kuartal pertama tahun 2026

sumber: CNA

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News