Serunya Perayaan HUT RI di Kedubes Inggris, Ada Lomba Makan Krupuk Hingga Estafet Sarung

Jakarta, Senin 18 Agustus 2025-VNNMedia- Kedutaan besar Inggris di Jakarta punya cara unik untuk menyambut perayaan HUT kemerdekaan RI ke-80, dengan mengadakan berbagai lomba 17-an, mulai tarik tambang, makan krupuk hingga estafet sarung dan tepung

Menurut Duta Besar (Dubes) Inggris untuk Indonesia, Dominic Jermey, lomba-lomba tersebut diadakan sebagai bentuk penghargaan terhadap tradisi perayaan kemerdekaan di Indonesia

Jermey sendiri bersama timnya, dalam kolase video yang diunggah di akun Instagram Kedubes Inggris, sukses menjadi juara dalam lomba tarik tambang. “Lomba 17 Agustus di Kedubes Inggris sangat hebat. Saya ikut lomba tarik tambang dan itu sulit sekali. Tetapi, saya menang!”, ujar Jermey dengan gembira

Tak lupa Jermey juga mengucapkan selamat HUT RI ke-80 kepada masyarakat. “Dirgahayu Republik Indonesia. Bersama kita bisa,” tegasnya

“Merayakan HUT RI ke-80 di Kedutaan Inggris dengan semanagta juang dan Kebersamaan! Saksikan aksi seru Pak Dubes Dominic dan staf Kedutaan Besar Inggris pada lomba 17 Agustus, dari lomba tarik tambang hingga estafet sarung. Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-80! Mari kita terus nyalakan semangat persatuan dan keberagaman,” tulis keterangan unggahan itu

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News