
London, 07 Februari 2025-VNNMedia- Para pecinta musik dan kolektor piringan hitam, bersiaplah! Record Store Day (RSD) Inggris telah mengumumkan daftar rilisan resmi untuk acara tahunan mereka yang akan digelar pada 12 April 2025
Perhelatan yang memasuki tahun ke-18 ini akan dimeriahkan dengan ratusan album, EP, dan mixtape edisi khusus dari artis-artis ternama seperti Taylor Swift, Oasis, dan Charli XCX . Rilisan-rilisan eksklusif ini akan tersedia dalam berbagai format, mulai dari piringan hitam 7″, 10″, dan 12″, hingga CD, kaset, dan cakram gambar
Kolaborasi Taylor Swift dengan Post Malone “Fortnight” akan dirilis dalam bentuk vinyl, sementara “Oasis Time Flies: 1994-2009” yang merupakan kumpulan lagu hits dari band legend asal Inggris Oasis yang pernah dirilis di 2010 akan diluncurkan ulang. Mixtape milik Charlie XCX “Number 1 Angel” tahun 2017 akan dirilis dalam bentuk vinyl perak
Lebih dari 270 toko rekaman independen di Inggris Raya akan bergabung dalam hari rekaman sedunia itu. Rangkaian pesta di toko rekaman dan pertunjukan musik akan memeriahkan acara tersebut
Perayaan hari rekaman dunia tahun ini bertepatan dengan pertumbuhan penjualan piringan hitam di Inggris selama 18 tahun, ditengah layanan musik streaming masih mendominasi di negara Pangeran Charles itu
Berdasarkan data BPI, penjualan album fisik di Inggris tahun 2024 meningkat pertama kalinya sejak 1994, sebesar 1,4 persen
BPI atau British Phonographic Industry, merupakan sebuah organisasi yang mewakili industri musik di Inggris. BPI bertanggung jawab untuk mempromosikan dan melindungi hak-hak industri musik di Inggris, serta memberikan sertifikasi untuk penjualan album dan single
Sam Fender, penyanyi sekaligus penulis lagu Inggris, ditunjuk menjadi duta besar Record Store Day Inggris tahun ini. Ia bergabung dalam daftar duta resmi sebelumnya termasuk Kate Bush, The 1975, Noel Gallagher, Elton John dan masih banyak lagi
“Merupakan suatu kehormatan besar untuk diminta menjadi Duta Record Store Day (Inggris) 2025,” ujar Fender dalam sebuah pernyataan
baca juga: Post Malone Dinobatkan Sebagai Duta Record Store Day 2025
Record Store Day merupakan acara tahunan yang didedikasikan untuk merayakan budaya toko rekaman independen dan musik fisik. Acara ini menjadi ajang bagi para kolektor untuk berburu rilisan-rilisan langka dan edisi khusus yang tidak bisa ditemukan di toko musik biasa
sumber: Billboard
Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News