
Pasuruan, 13 Januari 2024, VNNMedia – Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan Nurkholis menghadiri pelantikan pengurus Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Kabupaten Pasuruan. Menurutnya, HIMPAUDI merupakan lembaga mandiri yang bertujuan untuk meningkatkan profesionalitas Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini.
Demikian dismapaikan Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan Nurkholis dalam siaran tertulisnya, Senin (13/1/105), terkait acara Pelantikan ke-14 Pengurus Daerah HIMPAUDI Masa Bakti 2024-2028, di Aula Paripurna Gedung DPRD Kabupaten Pasuruan.
“Selamat dan sukses atas dilantiknya semua Pengurus HIMPAUDI Kabupaten Pasuruan. Saya berharap semuanya bisa menjalankan tugas penuh tanggungjawab dan amanah dan tidak berorientasi pada materi,” pesannya.
Lebih lanjut, Pj. Bupati Nurkholis berharap kepada Pengurus HIMPAUDI terlantik agar senantiasa ikhlas menunaikan tugasnya dalam mendidik anak usia dini dengan sepenuh hati dan menyampaikan apresiasinya kepada para Pengurus HIMPAUDI Kabupaten Pasuruan periode sebelumnya atas dedikasi dan kontribusinya dalam memajukan PAUD di Kabupaten Pasuruan.
“Teirmakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para pengurus sebelumnya. Semoga ke depannya Pengurus HIMPAUDI mampu menjalankan program-program yang sudah ditetapkan dengan profesional dengan hasil yang lebih baik,” ucapnya.
Ketua HIMPAUDI Jawa Timur, Dani Waskito, beserta jajarannya akan terus berjuang untuk memajukan PAUD di Kabupaten Pasuruan dengan terus meningkatkan kualitas tenaga pendidiknya.
Sementara itu, Ketua HIMPAUDI Kabupaten Pasuruan terpilih, Khoiriyah menyampaikan komitmennya dalam menyiapkan generasi emas berkualitas. Terlebih keberadaan PAUD diibaratkannya sebagai pijakan ilmu untuk membangun peradaban bangsa. Diantaranya yang akan dilakukan dengan terus mengoptimalkan profresionalitas Tenaga Pendidik PAUD sekaligus meningkatkan kesejahteraannya. Telusuri berita lain di Google News VNNMedia