Pertamina Siapkan 95 Ribu KL Avtur untuk Penerbangan 221 Ribu Jamaah Haji Indonesia

JAKARTA, 12 MEI 2025 – VNNMedia – PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya, PT Pertamina Patra Niaga, menyiapkan pasokan avtur dalam jumlah besar untuk mendukung kelancaran operasional penerbangan haji 2025. Total sebanyak 95 ribu kilo liter (KL) avtur akan disalurkan ke 13 bandara embarkasi yang melayani keberangkatan sekitar 221 ribu jamaah haji asal Indonesia.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, menjelaskan bahwa kebutuhan avtur tahun ini akan dipasok sepenuhnya dari kilang dalam negeri milik PT Kilang Pertamina Internasional. Adapun fasilitas produksi tersebar di unit kilang Dumai, Plaju, Cilacap, Balikpapan, dan Balongan.

“Pertamina mengoptimalkan produksi avtur di seluruh kilang untuk memastikan ketersediaan bahan bakar yang stabil dan aman sepanjang periode haji,” ujar Fadjar dalam keterangan tertulis.

Guna menjamin pelayanan maksimal, Pertamina menerapkan pola siaga penuh selama dua fase utama operasional haji. Pertama, fase keberangkatan yang berlangsung 2 Mei–1 Juni 2025, dan fase pemulangan pada 10 Juni–11 Juli 2025.

Perusahaan energi pelat merah ini juga menegaskan kesiapan fasilitas dan armada pendukung di seluruh lokasi. Lebih dari 150 unit kendaraan pengisi bahan bakar serta ratusan personel tersertifikasi akan dikerahkan untuk mendukung proses pengisian avtur di bandara.

“Kami pastikan semua infrastruktur distribusi di bandara embarkasi dalam kondisi optimal, termasuk sistem layanan purna jual untuk memastikan kelancaran distribusi avtur di lapangan,” tambah Fadjar.

Langkah Pertamina ini menjadi bagian dari dukungan strategis BUMN terhadap sektor transportasi udara, khususnya dalam pelayanan ibadah haji yang menjadi agenda tahunan berskala nasional.

Dengan volume pasokan yang besar dan sistem distribusi yang telah disiapkan secara menyeluruh, Pertamina berharap pelaksanaan ibadah haji tahun ini berjalan lancar dan aman tanpa kendala dari sisi energi.

Baca Berita Menarik Lainnya di Google News