Penggemar Berat Gwen Stefani, Olivia Rodrigo Nyanyikan “Don’t Speak” di Lollapalooza Chile

Santiago, 23 Maret 2025-VNNMedia- Olivia Rodrigo tampil energik di festival musik Lollapalooza pada Jumat (21/3) di Santiago Chile

Selain membawakan lagu-lagu miliknya seperti “Vampire”, Drivers License” dan “Bad Idea Right?”, ia juga membawakan lagu hits era 90-an milik No Doubt “Don’t Speak”

“Lagu berikutnya adalah salah satu lagu favorit saya yang tidak saya tulis. Saya sangat iri dengan orang-orang yang menulisnya, karena menurut saya lagu itu luar biasa. Jika anda mengetahuinya, ikutlah bernyanyi,” ujar Rodrigo sembari memetik kunci pembuka pada gitarnya

Ini bukanlah pertama kalinya, Rodrigo menyanyikan lagu milik No Doubt. Saat tur “North American Sour” tahun 2022, penyanyi tersebut memasukkan hits No Doubt lainnya “Just a Girl” dalam daftar lagu pada pertunjukan musiknya

“Siapapun yang mengenal saya tahu bahwa saya adalah penggemar berat Gwen Stefani di dunia,” teriak Rodrigo di panggung saat itu, yang membawanya menjadi bintang tamu saat No Doubt tampil di pertunjukan reuni grup tersebut di Coachella 2024

Lollapalooza Chile 2025 sendiri berlangsung selama 3 hari dari 21 hingga 23 Maret

sumber: Billboard

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News