Mengenal Scott Bessent, Figur Dominan di Wall Street, yang Bakal Jadi MenKeu AS

Washington, 24 November 2024-VNNMedia- Scott Bessent baru saja ditunjuk Donald Trump sebagai Menteri Keuangan. Siapakah Scott Bessent?

Dikelola dari berbagai sumber, pria kelahiran Agustus 1962 itu merupakan figur penting dalam dunia keuangan global, terutama Wall Street. Bessent mengawali karirnya di industri keuangan dengan menjadi salah satu partner di Soros Fund Management, perusahaan investasi yang didirikan oleh miliarder George Soros

Bekerja di bawah naungan Soros, membuat Bessent paham akan seluk beluk pasar keuangan global dan strategi investasi yang kompleks dan rumit

Puas menimba ilmu dan pengalaman di Soros Fund Management, Bessent memutuskan mengejar ambisinya sendiri dengan mendirikan Key Square Group, perusahaan investasi global yang berfokus pada strategi makro

Bessent dikenal sebagai sosok yang cerdas, analitis dan memiliki visi yang kuat. Dirinya mempunyai kemampuan untuk melihat peluang investasi yang tidak terlihat oleh orang lain. Selain sebagai sosok yang tegas, Bessent juga dikenal sebagai figur yang berorientasi pada hasil

Tidak mengherankan, jika Key Square Group berhasil mengelola aset dalam jumlah besar dan meraih reputasi sebagai salah satu perusahaan investasi yang paling sukses di dunia, berkat tangan dingin Bessent

Moncer di industri keuangan tidak membuat Bessent berpuas diri. Politik menjadi pilihannya diluar bidang yang selama ini ia tekuni. Diketahui dirinya merupakan salah satu pendukung utama Donald Trump dalam kampanye presidennya tahun ini

Kepiawaiannya di bidang keuangan, mengantarkannya menjadi penasehat ekonomi kampanye Trump, dan mempunyai pengaruh signifikan dalam merumuskan kebijakan ekonomi kampanye tersebut

Dan kini dirinya telah ditunjuk sebagai Menteri Keuangan, yang akan memimpin Departemen Keuangan di negara dengan kekuatan ekonomi terbesar di dunia itu

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News