Ketua MUI Jatim Himbau Masyarakat Bijak Sikapi Tahun Politik

Pasuruan, 21 Mei 2024, VNNMedia – Saat mengukuhkan Pengurus Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Pasuruan Masa Khidmat 2024-2029 di Hotel Ascent Premier Kota Pasuruan, Senin (20/5), Ketua umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jatim, KH Hasan Mutawakkil Alallah, meminta seluruh umat muslim di Jawa Timur agar menyikapi tahun politik seperti sekarang ini dengan sangat bijak.

Menurutnya, MUI Kabupaten Pasuruan selain wajib melaksanakan program strategis yang sudah ditetapkan oleh MUI Jatim, juga berkewajiban menjaga stabilitas sosial poilitik bersama Pemerintah Daerah  maupun TNI dan POLRI.

“Saya harap supaya MUI Kabupaten Pasuruan melaksanakan tugasnya sesuai misi utama MUI sebagai Shodiqul Hukumah atau Mitra Pemerintah dan Khodimul Ummah yakni pelayan masyarakat. Kalau digabung adalah mengupayakan terwujudnya kemaslahatan dan kemanfaatan untuk rakyat yang dipimpin dan untuk umat,” terangnya.

Terkait Tahun 2024 sebagai tahunnya politik, Kyai Hasan menegaskan bahwa siapapun yang terpilih asal bisa memajukan daerah Kabupaten Pasuruan dan mengantarkan Indonesia dari negara berkembang menjadi negara maju, itulah yang dinamakan seorang pemimpin sejati.

Untuk itu, ia pun mengajak kepada seluruh umat islam agar sama-sama memahami bahwa pesta demokrasi adalah hal yang sangat biasa dilakukan untuk memilih seorang pemimpin.  Jangan sampai perbedaan pilihan meninggalkan kerukunan. Jangan sampai perbedaan pilihan justru merobek ukhfuwah islamiyah dan watoniyah, ” tegasnya.

Sementara itu, Ketua MUI Kabupaten Pasuruan terpilih, KH Nurul Huda mengungkapkan, pasca terpilih kembali, program-program yang sudah dilakukan di tahun-tahun sebelumnya akan tetap dilaksanakan. Seperti pembangunan masjid, pembinaan keagamaan di desa-desa binaan, merintis pengajian di tempat-tempat yang jauh dari perkotaan dan kegiatan lainnya. Ke depan, seluruh umat muslim di Kabupaten Pasuruan menjadi masyarakat yang agamis.