Kesepakatan Baru: India – AS Perkuat Rantai Pasok Mineral untuk Baterai EV

Washington, 04 Oktober 2024-VNNMedia- Amerika Serikat dan India mencapai kesepakatan baru dalam hubungan bilateral kedua negara

Pada Kamis (3/10), Menteri Perdagangan AS, Gina Raimondo, dan Menteri Perdagangan India, Piyuzh Goyal, menandatangani MoU tentang kerjasama penguatan pasokan litium, kobalt, dam mineral penting lainnya yang digunakan dalam kendaraan listrik (EV) serta aplikasi energi bersih, seperti dilansir dari VOA Indonesia

Dalam sebuah pernyataan, Kementerian perdagangan AS mengatakan bahwa MoU ditandatangani saat Goyal berkunjung ke Washington dalam lawatannya ke negara Joe Biden tersebut. Dimana tujuan dari Mou tersebut adalah untuk membangun ketahanan sektor pada kedua negara

Menurut Goyal, disela-sela kunjungannya di Center for Strategic and International Studies, penandatangan MoU itu digambarkan sebagai kemitraan multidimensi yang akan mencakup rabtai pasok terbuka bagi material, pengembangan teknologi dan arus investasi untuk mempromosikan energi hijau

Dirinya juga mengatakan bahwa perlu keterlibatan negara ketiga dalam kerjasama India dan AS, seperti negara di Afrika dan Amerika Selatan yang terkenal kaya akan mineral

Sebagai informasi, pada 2023, Jepang juga melakukan penandatanganan MoU dengan departemen perdagangan AS untuk memungkinkan produsen mobil EV Jepang berpartisipasi penuh dalam kredit pajak EV dengan tujuan mengurangi ketergantungan mineral kepada China serta pelarangan kontrol ekspor bilateral untuk komoditas litium,kobalt, grafit dan mineral lainnya

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News