Paris, 15 Juli 2024-VNNMedia- Global Superstar Kim Seok Jin alias Jin BTS membawa obor Olimpiade Paris pada Minggu (14/7) waktu setempat atau hari ini waktu Asia
Melansir Yonhap, Jin memimpin bagian estafet Museum Louvre di Paris yang dimulai sekitar pukul 8 malam
Ribuan Army -sebutan untuk penggemar BTS- telah memadati jalan-jalan yang menjadi rute penyanyi tampan tersebut dengan membawa plakat bertuliskan bahasa Korea yang berbunyi “Selamat Datang, Seok Jin, AKu Cinta Kamu”, “Lari, Seok Jin”, “Semoga Beruntung ,Seok Jin” beserta bendera nasional Korea
Ada juga yang membawa spanduk dan papan dengan tulisan ‘Come on Seokjin, I love you’, ‘Run Seokjin’, dan ‘Fighting Seokjin’ yang ditulis dengan tangan, seperti dikutip dari E Today Korea pada Senin, 15 Juli 2024
Saat Jin muncul dari pusat pawai obor di Louvre sekitar pukul 8 malam, sorak sorai ribuan ARMY memanggil namanya. Sang idola melambaikan tangan sambil tersenyum geli melihat tingkah laku ARMY
Di bawah pengawalan ketat polisi Prancis, Jin kemudian bergerak ke Rue de Rivoli, dan diberi obor. Kemudian dia berlari sekitar 200 meter sebelum mengembalikannya ke pusat estafet obor di museum Louvre
“Saya merasa sangat terhormat bisa berpartisipasi dalam pawai obor hari ini. Saya dengan tulus berterima kasih kepada ARMY dan semua penggemar yang memungkinkan saya membawa obor,” kata Jin usai pawai obor, seperti yang dituturkan HYBE, induk dari agensi BTS, BIGHIT Music
Tidak hanya sorak sorai ribuan ARMY yang berada di lokasi saja, gegap gempita ARMY seluruh dunia juga ikut merasakan kegembiraan,taggar Jin x Olympics 2024 menjadi trending dunia
Selepas wajib militer pada 12 Juni lalu, Jin BTS disibukkan oleh jadwal pribadinya. Seperti sehari setelah bebas dari wamilnya, dia mengadakan meet and greet dengan ARMY-penggemar BTS- di BTS FESTA 2024.
Dan berlanjut menjadi bintang tamu variety show The Half-Star Hotel In Lost Island ”, menjadi brand ambassador perhiasan mewah Fred dan serta kabarnya dia sedang mempersiapkan debut album solonya
Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News