“Jeongnyeon: The Star is Born” jadi Jawara di Daftar Peringkat Reputasi Brand Kategori Drama bulan November

Seoul, 13 November 2024-VNNMedia- Institut Penelitian Bisnis Korea merilis daftar peringkat reputasi brand kategori drama untuk bulan November

Penentuan peringkat berdasarkan analisis partisipasi konsumen, liputan media, interaksi, kesadaran masyarakat, dan indeks pemirsa untuk 16 drama populer yang menggunakan data besar dari 12 Oktober hingga 12 November.

Berada di posisi jawara ada “Jeongnyeon: The Star is Born” milik tvN dengan indeks reputasi brand sebesar 12.088.139. Frasa berperingkat tinggi dalam analisis kata kunci drama tersebut meliputi “ Kim Tae Ri ,” “teater tradisional,” dan “webtoon,” sementara istilah terkait dengan peringkat tertinggi meliputi “melampaui,” “bertindak penuh semangat,” dan “kuat.” Analisis positif-negatif acara tersebut juga mengungkapkan skor reaksi positif sebesar 92,98 persen

Kemudian “The Judge from Hell” dari SBS naik ke posisi kedua dalam daftar dengan indeks reputasi brand sebesar 9.696.058, disusul “Iron Family” dari KBS 2TV di posisi ketiga pada bulan November dengan indeks reputasi brand sebesar 8.873.198.

Sementara “ Doubt ” MBC berada di peringkat empat dengan indeks reputasi brand sebesar 6.606.582.

Lima besar ditutup drama “ Love in the Big City ” dari TVING dengan indeks reputasi brand sebesar 5.822.803

Berikut TOP 10 daftar peringkat reputasi brand kategori drama bulan ini :

  1. “Jeongnyeon: The Star is Born”
  2. “The Judge from Hell”
  3. “Iron Family”
  4. “Doubt”
  5. “Love in the Big City”
  6. “A Virtuous Business”
  7. “Family by Choice”
  8. “Dear Hyeri”
  9. “What Comes After Love”
  10. “My Merry Marriage

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News