Jatim Kawin Medali Emas di Tenis Lapangan Beregu Putra-Putri PON XXI 2024

Aceh – 14 September 2024 – VNNMedia – Jawa Timur berhasil kawinkan medali emas dari cabang olahraga (Cabor) tenis lapangan. Ini setelah tim tanis lapangan Jatim tampil sebagai juara di kategori beregu putra dan putri pada Sabtu, 14 September 2024.

Bertanding di Lapangan Utama Harapan Bangsa, Aceh, Sabtu 14 September 2024, Jatim yang menurunkan Beatrice di laga pertama kategori putri, berhasil menaklukkan petenis DKI Jakarta Deria dengan skor 2-0, dilanjutkan Janice melibas Aini dengan skor identik.

Dengan dua kemenangan di dua gim ini, tim putri Jatim keluar sebagai pemenang dan berhak atas medali emas.

Sedangkan tim Putra Jatim melawan Kalimantan Selatan (Kalsel) dalam pertandingan pertama, Jatim diperkuat Christopher Rungkat. Petenis andalan Jatim ini menang mudah atas Ragil dengan skor 2-0. Kemudian pada partai kedua, Rifqi juga berhasil menang 2-0 atas tunggal Kalsel, Akmal Junaeni.

Dengan hasil ini, Jawa Timur berhasil mengawinkan dua medali emas dari dua nomor beregu putra dan putri. Melanjutkan kedigdayaan mereka di PON sebelumnya. Pelatih Tenis Jatim, Irmantara Subagio mengaku bersyukur dengan medali emas yang berhasil diraih para atletnua. “Sesuai dengan rencana, kita targetkan emas untuk beregu putra dan putri ini, dan alhamdulillah, kita bisa memenuhi target itu,” bebernya.

Dengan hasil ini, pria yang akrab disapa Ibag ini yakin tenis lapangan Jatim bisa menambah 5 medali emas lagi di lima nomor yang akan dipertandingkan. “Jadi perolehan ini bisa menjadi jembatan untuk meraih medali emas lainnya,” ucapnya.

Kendati begitu, Ibag tidak ingin anak didiknya menganggap remeh lawan. “Semua kompetitor memiliki atlet yang berkualitas, tapi kami memiliki kekuatan yang merata dan semoga bisa memenuhi target itu,” beber dosen Universitas Negeri Surabaya (Unesa) ini.

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News