
Los Angeles, 08 April 2025-VNNMedia- J-Hope dari grup sensasi global BTS telah berhasil mengakhiri rangkaian tur solo Amerika Utara-nya yang bertajuk “Hope on the Stage” dengan penampilan memukau di Stadion BMO, Los Angeles, pada Minggu (6/4)
Tur yang dimulai di Korea Selatan ini telah sukses menggelar sebanyak 12 pertunjukan di enam kota berbeda di Amerika Utara, menarik perhatian lebih dari 178.000 penggemar yang antusias. Keberhasilan tur ini bahkan mendapatkan pujian dari majalah Forbes yang menyebutnya sebagai sebuah “karya besar”
Penampilan J-Hope di Los Angeles menjadi momen bersejarah karena ia menjadi artis solo K-pop pertama yang tampil di Stadion BMO. Lebih istimewa lagi, ia ditemani oleh penyanyi R&B terkenal, Miguel, yang berkolaborasi dengannya dalam lagu “Sweet Dreams,” yang juga merupakan lagu solo keenam J-Hope yang berhasil masuk dalam tangga lagu Billboard Hot 100
Dalam momen emosional di atas panggung, J-Hope mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para penggemar. “(Pertunjukan) solo pertama saya di stadion sangat berarti bagi saya dan menjadi sejarah tersendiri,” katanya kepada para penonton yang memadati stadion. “Panggung ini dibuat oleh Anda dan Anda menyatukan semuanya.”
Setelah sukses di Amerika Utara, rangkaian tur “Hope on the Stage” akan segera berlanjut ke benua Asia. Manila, Filipina, akan menjadi kota pertama yang akan disambangi oleh J-Hope pada minggu mendatang. Para penggemar di Asia pun sudah tidak sabar untuk menyaksikan penampilan energik dan karismatik dari salah satu member BTS ini
sumber: The Korea Herald
Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News