
Costa Navarino, 21 Maret 2025-VNNMedia- Pada sidang Komite Olimpiade Internasional yang berlangsung mulai 18- 21 Maret di Costa Navarino, Pylos Yunani, dengan suara bulat menyetujui cabor tinju ikut dalam Olimpiade 2028 di Los Angeles
Diketahui pada sidang Komite Olimpiade Internasional tahun 2022 di Beijing, cabor tinju bersama angkat beban dan pentathlon modern tidak diikutsertakan dalam Olimpiade Los Angeles 2028. Cabor-cabor tersebut bisa ditambahkan ke program tahun berikutnya jika dapat mengatasi masalah dalam olah raga mereka
Pada bulan lalu Komite Olimpiade Internasional atau International Olympic Committee (IOC) telah memberikan rekomendasi kepada cabor tinju, yang membuka peluang olah raga tersebut bertanding di Olimpiade 2028
“Saya berterima kasih atas persetujuan untuk kembalinya tinju. Kita dapat menantikan turnamen tinju yang hebat,” kata Thomas Bach, presiden IOC yang akan segera mengakhiri jabatannya
IOC sendiri telah menjalankan cabor tinju di dua olimpiade sebelumnya, yaitu Olimpiade Tokyo 2020 dan Olimpiade Paris 2024, setelah pada tahun 2019 IBA atau Asosiasi Tinju Internasional ditangguhkan karena masalah tata kelola , keuangan, wasit dan etika. IBA dicabut statusnya pada Juni 2023 setelah gagal melaksanakan reformasi
Permasalahan di IBA mendorong dibentuknya World Boxing pada April 2023 yang sekarang memiliki 84 anggota yang tersebar di lima benua. Organisasi ini mendapat pengakuan pada Februari 2025, dan menjadi latar belakang diterbitkannya rekomendasi oleh IOC
“Ini adalah hari yang luar biasa bagi para petinju, tinju dan semua orang yang terkait dengan olah raga kami di setiap level di seluruh dunia,” kata presiden World Boxing Boris van der Vorst
“World Boxing memahami bahwa menjadi bagian dari Olimpiade adalah sebuah hak istimewa. Dan kami bertekad untuk menjadi mitra yang dapat dipercaya dan diandalkan yang akan mematuhi dan menjunjung tinggi nilai-nilai Gerakan Olimpiade,” tambahnya
IOC dalam pernyataannya mengatakan bahwa hanya anggota World Boxing saja yang bisa ikut kualifikasi Olimpiade Los Angeles 2028
sumber: BBC
Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News