
Seoul, 14 April 2025-VNNMedia- Kabar gembira untuk para ENGENE (sebutan penggemar ENHYPEN)! Setelah sukses memukau penonton di festival musik bergengsi Coachella pada Minggu kemarin, ENHYPEN memberikan kejutan manis kepada penggemar mereka
Melalui siaran langsung di platform Weverse, para member ENHYPEN berbagi cerita mengenai pengalaman tak terlupakan mereka tampil di Coachella. Di tengah obrolan santai tersebut, tiba-tiba mereka mengumumkan kabar yang telah lama dinantikan, “Kami akan comeback pada tanggal 5 Juni.”
Comeback ENHYPEN kali ini akan menjadi yang pertama dalam kurun waktu sekitar tujuh bulan. Terakhir kali grup beranggotakan tujuh member ini merilis karya baru adalah pada bulan November 2024 dengan album repackaged mereka yang bertajuk “ROMANCE : UNTOLD -daydream-.”
Pengumuman mendadak ini tentu saja disambut antusias oleh para penggemar di seluruh dunia yang telah merindukan karya-karya terbaru dari Sunoo, Jungwon, Heeseung, Jay, Jake, Niki, dan Sunghoon
Para ENGENE kini semakin tidak sabar menantikan konsep, lagu, dan kejutan apa saja yang akan dihadirkan ENHYPEN dalam comeback mereka di bulan Juni mendatang. Tandai kalender kalian, ENGENE!
sumber: Soompi
Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News