SURABAYA, 24 Juni 2024 – VNNMedia – Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur (KPU Jatim) menerima penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI). KPU Jatim berhasil mencatatkan lebih dari 1 juta pemilih pada hari pertama pencocokan dan penelitian (coklit) untuk Pilkada 2024.
Proses coklit serentak ini melibatkan 116 ribu Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih). “Para Pantarlih ini luar biasa. Setelah dilantik pagi tadi, mereka langsung bekerja dengan target satu juta pemilih di hari pertama,” kata Ketua KPU Jatim Aang Kunaifi pada acara Gebyar Coklit Serentak Satu Juta Pemilih di Hotel Majapahit Surabaya, Senin (24/6/2024) malam.
Mantan Komisioner Bawaslu Jatim ini menjelaskan, coklit serentak ini dimulai 24 Juni hingga 24 Juli 2024. Pantarlih akan mendatangi rumah-rumah warga di 38 kabupaten/kota wilayah Jatim.
Mengacu data Pemilu 2024, diperkirakan jumlah pemilih di Pilkada Jatim 2024 yang dijadwalkan berlangsung 27 November mendatang mencapai sebanyak 31 juta orang.
KPU Jatim menargetkan Pantarlih dapat melakukan coklit terhadap 1 juta pemilih per hari.
Tidak hanya melakukan pendataan, petugas Pantarlih juga ditugaskan untuk memberikan pemahaman dan kesadaran bagi pemilih agar berpartisipasi di Pilkada 2024. “Meningkatkan kesadaran masyarakat untuk terlibat aktif dalam tahapan Pilkada serentak di Jatim. Ini sesuai dengan tagline, Pilgub Jatim Seneng Bareng,” jelas Aang.
Ia memastikan pihaknya telah berkoordinasi dengan berbagai pihak. Selain itu, KPU juga meminta kerja sama masyarakat ketika rumahnya didatangi pantarlih, demi kelancaran pelaksanaan coklit.
Mengenai penghargaan dari MURI, Aang mengatakan ini diharapkan menjadi penyemangat bagi Pantarlih se-Jatim. ”Untuk hari pertama setidaknya kita sudah mencapai target 1 juta lebih. Tapi tugas berat masih menanti di hari-hari berikutnya karena masih ada 30 jutaan pemilih yang harus didatangi di seluruh Jatim,” ucap Aang.
Direktur Marketing MURI Awan Rahargo memastikan pelaksanaan hari pertama coklit yang berhasil menghimpun sebanyak 1 juta lebih pemilih di wilayah KPU Jatim telah tercatat sebagai rekor. “Ini rekor terbanyak dalam kriterianya Muri karena memang baru pertama kali,” katanya.
Baca Berita Menarik Lainnya di Google News