Belum Resmi Dirilis, Pemesanan Album “ARIRANG” BTS Lampaui 4 Juta Kopi

Seoul, Sabtu 24 Januari 2026-VNNMedia- Album comeback super grup global BTS yang bertajuk “ARIRANG”, telah dipesan lebih dari 4 juta kopi

Hal itu diungkap oleh distributor musik YG Plus, yang menyampaikan bahwa pesanan awal (pre-order) album terbaru BTS, “ARIRANG” menembus angka 4,06 juta kopi pada 22 Januari 2026, yang berarti hanya butuh 7 hari saja untuk mencapai jumlah tersebut, sejak pemesanan dibuka pada 16 Januari

baca juga: BTS Comeback dengan Album “ARIRANG”: Hadirkan 16 Versi Fisik yang Memukau

Angka itu memecahkan rekor pre-order sebelumnya yang juga dipegang oleh BTS untuk albumnya “MAP OF THE SOUL: 7” yang dirilis pada tahun 2020, yang mencapai pre-order 3,42 juta dalam minggu pertama. Album tersebut tercatat telah terjual sebanyak 5 juta kopi

Sementara itu grup legenda yang digawangi RM, Jin, Suga, j-Hope, Jimin, V, dan Jung Kook tersebut sedang bersiap untuk melakukan konser skala besar di pusat kota Seoul

Acara ini dipersiapkan sebagai rangkaian penyambutan kembalinya mereka ke dunia musik pada Maret mendatang, sebelum dimulainya rangkaian world tour ke lebih dari  30 kota/wilayah di Asia, Amerika Utara, Eropa, Amerika Selatan, dan Australia

Baca Berita Menarik Lainnya di Google News