
Jakarta, 22 Maret 2025-VNNMedia- Salah satu diva Indonesia yang sudah go internasional, Agnez Mo, akan menjajal bisnis baru yang tidak jauh dari dunia fashion. Penyanyi yang selalu tampil stylish ini akan menjadi desainer sepatu
Bekerja sama dengan FCTRY LAb milik Omar Bailey, Agnez akan mendesain beberapa jenis sepatu untuk edisi khusus dari KNIGHT RNR yaitu AM KNIGHT RNR, yang kemudian berlanjut dengan desain ala Agnez sendiri di akhir tahun. AM KNIGHT RNR sendiri saat sedang dalam proses pengembangan awal
AM KNIGHT RNR akan tersedia dalam dua warna, kuning dan hitam matte, yang mulai dijual pada April mendatang di situs resminya FCTRYLab.com
Dalam wawancaranya dengan majalah Billboard, Agnez menceritakan pertemuannya dengan Omar dan bagaimana keduanya merasa cocok dan sepakat untuk berkolaborasi. “Kami terhubung pada level yang lebih dalam, kami berdua datang dari nol dan membangun segalanya dengan semangat, ketekunan, dan kerja keras.”
“Saya ingin menciptakan sesuatu yang benar-benar unik dan disruptif, tidak hanya untuk alas kaki tradisional, tetapi juga untuk budaya sepatu kets. Kami tahu Omar, tim FCTRYLAb, dan saya adalah mitra yang sempurna,” tambahnya

“Ini lebih dari sekedar sepatu, ini sebuah pernyataan! Ini lebih dari sekedar kolaborasi, ini kemitraan. Ini bukan sekedar momen. Ini adalah sebuah gerakan. Dan tak sabar untuk berbagi semua yang telah kami ciptakan!” pungkasnya
FCTRY Lab adalah sebuah merek alas kaki (sepatu) yang dikenal karena desainnya yang unik, stylish, dan berkualitas tinggi. Merek ini seringkali berkolaborasi dengan artis, desainer, dan merek lainnya untuk menciptakan koleksi sepatu yang eksklusif dan limited edition
Selain itu, FCTRY LAb dikenal memiliki penggemar yang loyal di kalangan pecinta fashion dan sepatu, karena kualitas dan desainnya yang selalu up-to-date dengan tren terkini
sumber: Billboard
Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News