Rob “Matchbox Twenty” Thomas Bakal Tur Solo di Australia dan Selandia Baru

Bedford, 23 Mei 2025-VNNMedia- Vokalis tampan band Matchbox Twenty, Rob Thomas, mengumumkan tur solonya, yang akan digelar jelang akhir tahun ini

Tur tersebut untuk mendukung album keenamnya bertajuk “All Night Days” yang bakal rilis pada musim panas ini sekaligus peringatan 20 tahun album debut “…Something to Be” (2005)

Tur akan diawali di Riverside Theatre, Perth, selama dua hari (24 -25 Oktober). Kemudian berlanjut ke AEC Theatre Adelaide dan The Forum Melbourne pada 27 Oktober dan 29-30 Oktober. Leg Australia berlanjut di Enmore Theatre Sidney (3-4 November) dan Sandstone Point Brisbane pada 8 November

“Penggemar Australia selalu luar biasa bagi saya. Saya tidak sabar untuk kembali dan berbagi lagi-lagu ini pada rangkaian pertunjukkan yang sangat istimewa di salah satu favorit saya di dunia,” ungkap Thomas, yang terakhir mengunjungi negara tersebut sebagai artis solo pada tahun 2019 dan bersama bandnya ,Matchbox Twenty, pada tahun 2024

Sementara di Selandia baru, Thomas akan tampil di Aukland (11 November), Christchurch (13 November) dan Wellington (15 November)

Sebagai informasi, Rob Thomas (lahir 1972) merupakan vokalis dan penulis lagu utama Matchbox Twenty serta seorang solois yang sukses. Bersama Matchbox Twenty, ia meraih ketenaran global di pertengahan 90-an dengan album “Yourself or Someone Like You” dan hit seperti “Push”. Band ini telah menjual lebih dari 40 juta rekaman dan terus aktif hingga album “Where the Light Goes” (2023)

Sebagai artis solo, Thomas meledak dengan kolaborasi “Smooth” bersama Santana (1999) yang memenangkan Grammy. Album solo debutnya, “…Something to Be” (2005), langsung menduduki puncak tangga lagu. Ia terus merilis album solo sukses dan diakui sebagai penulis lagu ulung, bahkan memenangkan penghargaan Hal David Starlight

Baca Berita Menarik Lainnya Di Google News