Pj. Gubernur Jatim Luncurkan Aplikasi DigiPay, Kini Transaksi Layanan RSUD Dr. Soetomo Cashless

SURABAYA, 17 SEPTEMBER 2024 – VNNMedia – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono meluncurkan transformasi digital pelayanan RSUD Dr. Soetomo yang diberi nama DigiPay di Surabaya, Selasa (17/9/2024).

Untuk diketahui, DigiPay adalah aplikasi pembayaran elektronik yang telah terintegrasi dengan berbagai aplikasi layanan digital yang ada di RSUD Dr Soetomo Surabaya.

Pj. Gubernur mengatakan, di tengah kemajuan teknologi digital, industri kesehatan dituntut untuk terus beradaptasi dengan teknologi informasi yang makin berkembang. Baik dari layanan medis, administrasi maupun akuntabilitas keuangannya.

“Ini kegiatan sangat penting, karena memang tantangan zaman saat ini sudah digital. Seluruh layanan birokrasi dan publik harus sudah memanfaatkan teknologi digital dan elektronifikasi. Artinya pembayaran cashless itu penting, dan hari ini kita luncurkan Soetomo DigiPay kerjasama dengan Bank Jatim,” katanya.

Digitalisasi terus didorong implementasinya di Jatim terutama karena Pemerintah Provinsi Jawa Timur sendiri adalah penanggung Jawab untuk Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD). Sehingga memang penting bagi seluruh perangkat daerah melakukan digitalisasi terhadap seluruh layanan, baik layanan birokrasi maupun layanan terhadap masyarakat.

“Alhamdulillah ETPD kita sudah sangat tinggi 99,8 persen. Artinya Provinsi Jatim sudah mulai dianggap digital dan sudah meninggalkan konvesional, dan ini adalah bagian dari transformasi digital yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur,” ungkapnya.

Pj. Gubernur Adhy berharap inovasi teknologi informasi yang sudah berjalan dengan baik dan mampu memberikan manfaat. Selanjutnya dapat direplikasi oleh instansi pemerintah atau swasta yang lain. Sehingga tidak menambah kerumitan bagi masyarakat dengan adanya aplikasi-aplikasi baru yang esensi dan fungsinya memiliki kesamaan.

“Dalam digital itu justru simpel dan tidak membuat kerumitan. Apabila sudah ada aplikasi digitalisasi Rumah Sakit yang sudah baik, maka Rumah Sakit di daerah provinsi maupun kabupaten/kota itu dapat mereplikasi, sehingga memudahkan masyarakat dalam mengaksesnya,” ujarnya.

Adhy menyampaikan, dalam mendukung implementasi teknologi informasi yang efektif dan aman, penting untuk diperhatikan terkait berbagai faktor dalam menunjang keberhasilan transformasi digital tersebut. Di antaranya aktualisasi, pengembangan infrastruktur, peningkatan kapasitas SDM, pemberdayaan pengguna teknologi dan penguatan keamanan cyber.

“Kita dibackup oleh Kominfo Jatim, semua data ada di sana, maka saya sarankan juga kalau terjadi sesuatu dengan Cyber Crime, maka kita juga punya backup data di iCloud Rumah Sakit atau tempat cadangan penyimpanan data lainnya,” urainya.

Di akhir, secara khusus Pj Gubernur Adhy menyampaikan terima kasih kepada RSUD Dr. Soetomo dan pihak-pihak terkait dalam mendukung teknologi informasi melalui berbagai kemudahan digitalisasi dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat.

Sebagai informasi, pada kegiatan tersebut juga dilakukan prosesi penyerahan sertifikat dari Balai Sertifikasi Elektronik (BSrE) atas digitalisasi melalui aplikasi Soetomo DigiPay dan Vemes kepada Direktur RSUD Dr. Soetomo oleh Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur.

Baca Berita Menarik Lainnya di Google News